Efektivitas Pelatihan Kompetensi Publik Speaking Dalam Peningkatan Soft Skill (Keterampilan Berbicara Depan Umum) Mahasiswa Universitas Teknologi Sumbawa

  • Suci Nurfajriah Universitas Teknologi Sumbawa
  • Abbyzar Aggasi Universitas Teknologi Sumbawa
Keywords: Efektivitas, Pelatihan, Soft Skill, Public Speaking

Abstract

Ditengah arus globalisasi dan meningkatnya kompetisi di ranah professional, kemampuan nonteknis (soft skill) menjadi modal penting yang wajib dimiliki setiap lulusan perguruan tinggi. Salah satu kemampuan utama yang kini menjadi tuntutan di berbagai sektor adalah keterampilan berbicara di hadapan audiens, atau dikenal dengan public speaking. Akan tetapi, realitas mengungkap bahwa sejumlah besar generasi muda masih kurang menguasai kemampuan berbicara di depan umum. Padahal, kemampuan ini merupakan bagian dari soft skill yang sangat diutamakan oleh perusahaan dan instansi professional. Menanggapi hal tersebut, Universitas Teknologi Sumbawa melalui Unit Pelaksana Teknis Olat Maras Training Center merancang program pelatihan public speaking sebagai sarana strategis untuk memperkuat keterampilan berbicara depan umum mahasiswa. Tujuan penelitian ini berupaya mengukur dampak pelatihan public speaking terhadap peningkatan soft skill mahasiswa. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen satu kelompok, yaitu pra-tes dan pasca tes dengan metodologi kuantitatif. Pengambilan sampel dilakukan secara purposif. Data dianalisis menggunakan perhitungan skor N-gain dan uji Wilcoxon. Berdasarkan temuan penelitian, terdapat perbedaan yangsignifikan antara skor pra-tes dan pasca-tes (0,000<0,05), dan skor N-gain sebesar 20% berada dalam kategori “tidak efektif”. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa pelatihan kompetensi public speaking tidak efektif dalam membantu mahasiswa mengembangkan soft skill mereka, yakni keterampilan berbicara depan umum.

References

Achmadi, T. A., Anggoro, A. B., Irmayanti, I., Rahmatin, L. S., & Anggriyani, D. (2020). Analisis 10 tingkat soft skills yang dibutuhkan mahasiswa di abad 21. TEKNOBUGA: Jurnal Teknologi Busana dan Boga, 8(2), 145-151.

Andayani, Wuwuh dkk. (2024). Public Speaking : Teori dalam Menguasai Keterampilan Berbicara yang Baik. PT Sonpedia Publishing Indonesia.

Aulia, R. (2020). Penerapan Model Evaluasi Kirkpatrick pada Pelatihan Dasar CPNS Calon Hakim MA pada Mata Pelatihan ANEKA di Balai Diklat Keagamaan Jakarta. Wawasan: Jurnal Kediklatan Balai Diklat Keagamaan Jakarta, 1(1), 23-32.

Cahyono, Y. R., & Gunawan, A. (2024). Pentingnya Memiliki Soft Skill Bagi Calon Pekerja Sebagai Keterampilan Kesiapan Kerja. Jurnal Ekonomi Dan Bisnis Digital, 1(3), 357-361.

Charismi, A. A., Djudi, M., & Ruhana, I. (2016). Analisis Efektivitas Pelatihan (Studi Pada Unit Pengembangan Karir Dan Kewirausahaan Universitas Brawijaya Malang) (Doctoral dissertation, Brawijaya University).

Direktorat Sumberdaya. 2022. Pedoman Program Sertifikasi Kompetensi Dosen dan Tenaga Kependidikan Tahun 2022. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi. Jakarta. 25 hal.

Kirkpatrick, D.L., & James, D.K. (2006). Evaluating Training Programs. San Francisco, California : Berrettt-Koehler.

Muhmin, A. H. (2018). Pentingnya Pengembangan Soft Skills Mahasiswa Di Perguruan Tinggi. In Forum Ilmiah (Vol. 15, No. 2, pp.

Prihadi, M. D. (2021). Public Speaking dalam Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan. JURNAL SYNTAX IMPERATIF: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan, 2(3), 178-185.

Purnama, L., & Aprillyanda, E. (2022, May). Pengaruh Soft Skill Terkait Perencanaan Karir Mahasiswa. In Seminar Nasional Psikologi dan Ilmu Humaniora (SENAPIH) (Vol. 1, No. 1, pp. 58-62).

Rambe, R. N., Syahfitri, A., Humayroh, A., Alfina, N., Azkia, P., & Rianti, T. D. (2023). Upaya meningkatkan keterampilan berbicara di depan umum. Jurnal Pendidikan Dan Sastra Inggris, 3(2), 11-24.

Rohaeni, A., & Wijiharta, W. (2022). Training soft skill bekal kesuksesan lulusan perguruan tinggi. Youth & Islamic Economic Journal, 3(01), 6-13.

Saputra, D. G., Machsunah, Y. C., Pratiwi, I. W., Sastrawati, I., & Yanti, D. (2024). Pelatihan Pengembangan Public Speaking Sebagai Upaya Peningkatan Soft Skill. Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(3),4749-4757.

Published
2025-12-05