Analisis Tanggung Jawab Pemerintah, Sekolah dan Orangtua dalam Penyelenggraan Pendidikan: Studi Kasus di SMA Pertiwi 1 Padang

  • Mardivta Yolanda UIN Sjech M.Djamil Djambek Bukittinggi
  • Ayunda Salsabila UIN Sjech M.Djamil Djambek Bukittinggi
  • Januar Januar UIN Sjech M.Djamil Djambek Bukittinggi
Keywords: Tanggung Jawab Pemerintah, Orang Tua, Sekolah, Pendidikan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bentuk tanggung jawab pemerintah, sekolah, dan orang tua dalam penyelenggaraan pendidikan di SMA Pertiwi 1 Padang, serta bagaimana sinergi di antara ketiga pihak tersebut dalam meningkatkan mutu pendidikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan studi dokumentasi, dengan informan yang terdiri dari kepala sekolah, guru, orang tua siswa, dan pengawas dari Dinas Pendidikan Kota Padang. Analisis data dilakukan menggunakan model interaktif Miles dan Huberman yang mencakup reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi, dengan uji keabsahan data melalui triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemerintah berperan dalam pembinaan, pengawasan, dan penyediaan regulasi pendidikan; sekolah bertanggung jawab dalam pelaksanaan pembelajaran, manajemen kurikulum, dan pembinaan karakter; sedangkan orang tua berperan dalam pengawasan belajar di rumah serta dukungan moral dan material. Sinergi yang terjalin di antara ketiga pihak menciptakan sistem pendidikan yang kolaboratif dan berorientasi pada peningkatan mutu, meskipun masih terdapat kendala komunikasi dan keterbatasan partisipasi sebagian orang tua. Penelitian ini menegaskan pentingnya penguatan kemitraan tripusat pendidikan sebagai strategi peningkatan kualitas pendidikan berkelanjutan.

References

Ahriantini, E. (2016). Peranan Orangtua Dalam Pengawasan Anak Pada Penggunaan Blackberry Messenger Di Al Azhar Syifa Budi Samarinda. Ilmu Komunikasi, 4(4), 44–45.

Amalia, F., Suariansyah, A., & Refia, W. (2024). Peran Orang Tua Dalam Pendidikan Anak: Membangun Kolaborasi Efektif Dengan Sekolah. Jurnal Penelitian Multidisplin, 2(4).

Bhakti, C. P. (2015). Bimbingan Dan Konseling Komprehensif: Dari Paradigma Menuju Aksi. Jurnal Fokus Konseling, 2(1).

Hakim, L. (2020). The Participation Of The Community In Enhancing Education Quality. Attractive : Innovative Education Journal, 2(1).

Jannah, M. (2020). Partisipasi Orang Tua Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Dasar Anak. Tesis Diterbitkan : Universitas Negeri Semarang, 2507(1).

Malluhi, H. H., & Alomran, N. M. (2022). Family Volunteers As Alternative Future Resources: School Leaders’ Beliefs And Practices. International Journal Of Emerging Technologies In Learning, 14(10).

S, S. Chairunnisyah. (2022). Tanggung Jawab Pemerintah Untuk Memberikan Pendidikan Kepada Anak Dalam Perspektif Undang Undang. De Lega Lata, 2(1).

Sallis, E. (2014). Total Quality Management In Education. Routledge. Https://Doi.Org/10.4324/9780203417010

Subianto, J. (2023). Peran Keluarga, Sekolah, Dan Masyarakat Dalam Pembentukan Karakter Berkualitas. Edukasia: Jurnal Penelitian Pendidikan Islam, 8(2).

Zakariyah, A., & Hamid, A. (2020). Kolaborasi Peran Orang Tuadan Guru Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Berbasis Online Di Rumah. Intizar, 26(1). Https://Doi.Org/Doi.Org/10.19109/Intizar.V26i1.5892

Published
2025-12-06